Madina (ANTARA) - Peningkatan pembangunan infrastruktur jalan di Kecamatan Panyabungan Timur, Kabupaten Mandailing Natal terus menjadi perhatian bagi pemerintah daerah daerah setempat.
Untuk tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal melalui Dinas Pekerjaan Umum telah mengalokasikan anggaran senilai Rp. 12.125.000.000 untuk peningkatan ruas jalan sepanjang 5,5 kilometer di kecamatan itu.
Adapun ruas jalan yang akan ditingkat nantinya menggunakan aspal hotmix memiliki bahu jalan dan sejumlah pendukung lain yang dibutuhkan.
"Untuk tahun 2024 Dinas PUPR Madina dan Bappenas telah menyetujui anggaran peningkatan ruas jalan Simpang Pagur - Banjar Lancat sebesar Rp. 12.125.000.000," ujar Plt Kepala Dinas PUPR Madina, Elpianti Harahap dalam sosialisasi long segmen ruas jalan Simpang Pagur - Banjar Lancat di aula kantor Camat Panyabungan Timur, Rabu (8/11).
Sosialisasi itu turut juga dihadiri Wakil Bupati Madina, Atika Azmi Utammi Nasution, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Madina, dr Syarifuddin, kepala dinas lingkungan hidup, Plt Kepala Dinas Perkim.
Dalam sosialisasi yang, Camat Panyabungan Timur para kepala desa dan tokoh masyarakat itu disebutkan jika proses pembangunan ruas jalan Simpang Pagur - Banjar Lancat itu direncanakan akan dimulai pada awal Januari 2024.