Tapanuli Selatan (ANTARA) - Ketua Fraksi Nasional Demokrat (NasDem) DPRD Tapanuli Selatan (Tapsel), Ledy Namarina, menyatakan pihaknya komit bagi kemajuan Tapanuli Selatan (Tapsel).
"Itu sesuai cita-cita Partai NasDem reformasi dalam segala bidang," katanya dari Jakarta menghubungi ANTARA di Sipirok via selular, Senin (2/1).
Selama pembangunan itu demi kemaslahatan umat, mengapa tidak fraksi NasDem tetap mendukung program bupati dan jajaran-nya.
Selain itu, ia juga mengapresiasi pelayanan prima perizinan satu pintu, program jemput bola Dinas Dukcapil yang memudahkan pengurusan KTP/Akta Kelahiran.
"Dalam hal kebijakan pemerintahan yang sekarang sedang berjalan apa yang sudah benar tentu kita apresiasi, dan yang masih membutuhkan perbaikan pasti NasDem akan kritis untuk memperjuangkan apalagi menyangkut kesejahteraan masyarakat," ujarnya.
Sekretaris Komisi A DPRD Tapsel ini juga menyinggung meningkatnya angka persentase Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tapsel 70,92 poin di 2022, sebagai indikator bahwa pembangunan Tapsel berjalan. Baik. Namun hal ini menjadi motivasi agar ke depan semakin baik lagi.
"Memasuki tahun baru 2023, NasDem menginginkan pembangunan Tapsel di bawah kepemimpinan Bupati Dolly P.Pasaribu maju dan terus berinovasi guna mewujudkan visi misi kampanye pemilihan bupati dulunya," katanya.
Menjaga hubungan dengan semua golongan dan komponen masyarakat kunci penting berpolitik. Termasuk sinergi antara eksekutif dan legislatif serta pemangku kepentingan lain.
"Meminjam kata bijak dari Ketum NasDem Surya Paloh, "Buang praktik kesombongan merasa paling hebat sendiri, merasa paling mantap sendiri, itu bukan NasDem," tutup Ledy.
Ketua Fraksi NasDem nyatakan komit dukung kemajuan Tapsel
Senin, 2 Januari 2023 14:25 WIB 3805