Tapanuli Selatan (ANTARA) - Tambang Emas Martabe, Kabupaten Tapanuli Selatan buka pusa bersama wartawan yang biasa meliput kegiatan dilingkungan tambang, di Hotel Mega Permata, Padangsidimpuan, Kamis (16/5).
Buka puasa bersama belasan wartawan berasal dari wilayah Tabagsel, Sibolga, dan Tapteng ini bertemakan "satukan hati raih berkah sempurna di bulan Ramadhan 1440 hijriyah."
Mewakili Tambang Emas Martabe, Katarina Hardono Siburian, Senior Manager Corporate Communication, mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa.
Baca juga: Masyarakat Batang Toru minta LSM tidak lakukan pembodohan
Baca juga: Agincourt Resources targetkan karyawan perempuan capai 25 persen pada 2019
Menurut Katarina, buka puasa yang kontinu setia btahun dilaksanakan ini merupakan momen penting dalam rangka mempererat hubungan silaturrahmi antara perusahan dan wartawan.
"Perusahaan tidak ada apa-apanya tanpa rekan wartawan (media) yang telah menjalankan profesinya secara profesional, independent, kritis dan konstruktif selama ini," katanya, seraya berharap kedepan perusahan ini semakin berkembang
Baca juga: Teknologi permudah perempuan menempati posisi pekerjaan pria
Ketua PWI Tabagsel Hairul Iman Hasibuan, mewakili rekan wartawan dalam sambutan sekaligus memimpin doa, mengucapkan terimakasih kepada Tambang Emas Martabe yang kontinu melakukan kegiatan buka puasa dengan harapan berjalan hubungan kemitraan ini berkesinambungan.
Usai berbuka puasa bersama dilanjutkan salat berjamaah dan makan malam bersama yang diwarnai acara door prize dengan berbagi hadiah menarik lainnya yang dilanjutkan hiburan bernuansa religi.