Tapanuli Selatan (ANTARA) - Pemkab Tapanuli Selatan (Tapsel) pusatkan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Lapangan Bola Sarasi II Simarpinggan, Kecamatan Angkola Selatan di wilayah ini, Senin (28/10).
Pelaksana tugas (Plt) Bupati Tapsel Rasyid Assaf Dongoran, bertindak sebagai Inspektur upacara (Irup) pada Hari Sumpah Pemuda 2024 mengusung tema:Maju Bersama Indonesia Raya."
Hadir unsur Forkopimda, Sekda Tapsel, para Asisten, Staf Ahli Bupati, pimpinan OPD, Kabag, TNI-Polri, Ormas, OKP, ASN siswa/siswi SMA dan SMP di wilayah itu.
Plt. Bupati Tapsel Rasyid dalam kegiatan ini membacakan sambutan tertulis Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Ario Bimo Nandito Ariotedjo.
Dimana dalam sambutannya, Menpora RI, Ario Bimo juga ada menyampaikan harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional Indonesia. Sejalan dengan tema "Maju Bersama Indonesia Raya,"
"Karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan," kata Menpora sebagaimana dibacakan Rasyid selaku Irup.
Pemkab Tapsel peringati Sumpah Pemuda ke-96 di Angkola Selatan
Senin, 28 Oktober 2024 18:34 WIB 654