Binjai (ANTARA) - Wali Kota Binjai Amir Hamzah menghadiri acara "Launching Kampung Moderasi Beragama di Kota Binjai" yang diadakan di Aula Pemerintah Kota Binjai, Rabu (26/7), disampaikan juga tentang pentingnya memahami dan menerapkan moderasi beragama di masyarakat.
Amir Hamzah menyebut Indonesia sebagai bangsa besar terdiri dari beragam suku, agama, bahasa, dan adat istiadat. Demikian pula dengan Kota Binjai, kota multikultural dengan masyarakat yang memiliki latar belakang yang berbeda-beda, termasuk perbedaan agama.
Jika perbedaan agama ini tidak dikelola dengan baik, dapat menjadi sumber konflik dan meningkatkan sikap ekstrim dalam membela kebenaran agama masing-masing.
Oleh karena itu, Amir Hamzah menyampaikan penting bagi seluruh masyarakat untuk memahami dan menerapkan moderasi beragama.
Moderasi beragama adalah sikap percaya diri dalam beragama dan meyakini kebenaran agama yang dianut, namun juga mengembangkan sikap toleransi dan menghargai pengikut agama lain yang memiliki keyakinan berbeda.