Medan (ANTARA) - Bandara Internasional Kualanamu di Deli Serdang, Sumatera Utara, pada hari kesembilan pemberlakuan larangan mudik atau hari kedua Idul Fitri 1442 Hijriah, Jumat (14/5) hanya melayani 23 orang penumpang dan sembilan penerbangan.
Plh Manager of Branch Communication & Legal PT Angkasa Pura II Bandara Kualanamu Fajri Ramdhani saat dikonfirmasi mengatakan 23 orang penumpang itu merupakan penumpang internasional dan nihil penumpang domestik.
Sedangkan sembilan penerbangan terdiri dari tujuh penerbangan domestik dan dua penerbangan internasional.
Baca juga: Bandara Kualanamu aktifkan Posko Monitoring Data
"Data jumlah penumpang dan penerbangan itu merupakan hasil rekapitulasi sementara dari Tim Posko Angkutan Idul Fitri 2021," jelas Ramdhani.
Sebelumnya pada hari kedelapan pemberlakuan larangan mudik atau hari pertama Lebaran 2021, Kamis (13/5), Bandara Kualanamu melayani 365 orang penumpang dengan 12 penerbangan.
Jumlah 365 penumpang itu terdiri dari 276 penumpang domestik dan 89 penumpang internasional. Sedangkan jumlah 12 penerbangan terdiri dari sembilan penerbangan domestik dan tiga penerbangan internasional.
Hari ke-9 larangan mudik, Bandara Kualanamu hanya melayani 23 penumpang
Jumat, 14 Mei 2021 23:17 WIB 1485