Simalungun (ANTARA) - Sriwati (38), warga Nagori (Desa) Nagori Totap Majawa, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Senin (11/11) petang, tewas diduga karena kesetrum arus listrik.
Istri dari Rudi, karyawan PTPN IV Kebun Bah Jambi Afdeling 6 itu berusaha mencabut kabel kontak kulkas di rumahnya yang sudah digenangi banjir.
Pendamping PKH di Nagori Totap Majawa, Azwar Anas (32), mengatakan, dugaan penyebab tewasnya korban karena kesetrum saat hendak memindahkan kulkas.
Dia dan beberapa warga saat banjir kiriman itu "patroli" di desa untuk membantu warga yang membutuhkan pertolongan saat hujan mulai turun pada pukul 15.00 WIB.
Warga sangat berharap perhatian dan upaya penanggulangan banjir kiriman yang menggenangi rumah bila hujan turun.
"Sudah bertahun-tahun kami kebanjiran kalau hujan, tolonglah," harapnya.
Kanit Reskrim Polsekta Tanah Jawa, Iptu Jaresman Sitinjak mengatakan, pihaknya belum bisa memberikan kepastian penyebab tewasnya korban.
"Dugaan kesetrum, banjir, kami masih berasa di lapangan," jawabnya singkat.
Camat Kecamatan Tanah Jawa, Farolan Sidauruk mengatakan, kawasan Blok X Nagori Totap Majawa, satu dari sejumlah desa yang terdampak banjir akibat luapan air dari areal PTPN IV.
Ia menduga, luapan terjadi disebabkan tanggul PTPN IV jebol, hingga membanjiri rumah sampai setinggi pinggang orang dewasa.