Medan (ANTARA) - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tanjung Pura memberikan remisi kepada 140 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan sekaligus melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 Hijriah.
"Ada 143 narapidana yang mendapatkan remisi khusus. Remisi Khusus hari raya ini terdiri dari dua kategori, yaitu pertama remisi RK I diberikan kepada narapidana yang setelah mendapatkan Remisi Khusus masih menjalani sisa pidana sebanyak 140 orang," ucap Kepala Rutan Kelas IIB Tanjung Pura Zulkifli Bintang dalam keterangannya, Sabtu.
Berikutnya kata Zulkifli, remisi RK II sebanyak tiga orang, diberikan kepada narapidana yang langsung bebas pada saat pemberian remisi Lebaran.
"Akan tetapi yang bebas hanya dua orang, dikarenakan satu orangnya lagi belum membayar denda sehingga hari ini menjalani dendanya selama dua bulan," ucapnya.
Ia mengatakan, remisi kepada narapidana tersebut juga telah sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang ditetapkan. Karena yang diberikan merupakan keberkahan kepada narapidana yang menjalani hukuman dan berkelakuan baik selama menjalani hukuman.
"Selain itu, narapidana telah mengikuti program pembinaan yg telah diselenggarakan oleh rutan dengan predikat baik," ucapnya.
Karutan Tanjung Pura menyerahkan remisi khusus Lebaran secara simbolis kepada perwakilan WBP Rutan Tanjung Pura. Usai penyerahan, kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Sambutan Menteri Hukum dan HAM RI oleh Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tanjung Pura Kemenkumham Sumut.
Sebelum memberikan remisi, Karutan Tanjung Pura yang juga sebagai imam dan khatib pada sholat Idul Fitri kali ini menyampaikan untuk selalu mengingat orangtua dan anak-anak yang menanti di rumah, dan selalu berdoa.
"Perbaiki iman dan taqwa kita di Hari Raya Idul Fitri ini, semoga kita senantiasa diberikan hikmah dan kesehatan, serta menjadi insan yang lebih baik lagi ke depannya," ucapnya.