Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2PM) Dinas Kesehatan Sumut dr Nora Nasution di Medan, Senin mengatakan, dengan demikian, suntikan dosis penguat vaksin COVID-19 sudah diberikan pada 37,70 persen dari total warga yang menjadi sasaran vaksinasi COVID-19 sebanyak 14.799.361 orang.
Sementara itu, jumlah penduduk yang telah mendapat suntikan vaksin dosis kedua sudah 9.590.527 orang atau 64,80 persen dari target sasaran.
Kemudian untuk vaksin dosis pertama telah menjangkau 11.208.332 orang atau 75,74 persen dari total jumlah penduduk penerima vaksin.
Dinas Kesehatan Sumut juga terus menggencarkan penyuntikan vaksinasi dosis penguat kedua (dosis keempat) bagi seluruh tenaga kesehatan di daerah tersebut.
"Capaian vaksinasi dosis keempat bagi tenaga kesehatan hingga saat ini sudah 24.309 orang," ujarnya.
Nora mengajak seluruh masyarakat segera melengkapi vaksinasi sebagai upaya pencegahan terhadap penularan COVID-19 di wilayah Sumatera Utara.