Tapanuli Selatan (ANTARA) - Pemilih untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati di Tapanuli Selatan di Pilkada 2020 terpantau tetap mematuhi protokol kesehatan.
Pantauan ANTARA, Rabu (9/12) di TPS 1 Desa Sorik, Kecamatan Batang Angkola dengan jumlah pemilih 449 jiwa, dan TPS 3 Desa Aek Badak Julu, Kecamatan Sayur Matinggi.
Mulai dari petugas KPPS, Pengawas, Linmas, dan pemilih masing-masing patuh terhadap protokol kesehatan.
Selain memakai masker, pelindung wajah bagi petugas, bagi pemilih memasuki TPS wajib diukur suhu tubuh, pakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan pakai sarung tangan.
Usai mencoblos dari bilik suara petugas lalu meneteskan tinta ke jemari pemilih sebagai tanda usai memberikan hak suaranya.
Secara umum hati pencoblosan yang sudah dimulai sejak pagi hari sekitar pukul 7:30 WIB dan akan selesai pukul 13:00 WIB di sejumlah titik TPS di wilayah Batang Angkola dan Sayur Matinggi yang dipantau berjalan lancar.