Tebing Tinggi (ANTARA) -
Pj Wali Kota Tebing Tinggi, Drs Syarmadani bertindak sebagai inspektur upacara peringatan hari lahir Pancasila tahun 2023 ke-78 di Kota Tebing Tinggi yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka Kota Tebing Tinggi, Kamis (1/6/23).
Membacakan pidato Presiden Joko Widodo, Syarmadani, mengatakan bahwa sebagaimana kita ketahui hari lahirnya Pancasila tepat pada tanggal 1 juni 1945, dimana genap Tujuh Puluh Delapan Tahun lamanya setelah adanya Deklarasi hasil rapat BPUPKI menyatakan bahwa pancasila ditetapkan sebagai dasar dari Philosofische Grondslag Atau Bisa Di Katakan Sebagai Dasar Filosofi bagi Bangsa Indonesia Tercinta.
Pancasila yang kemudian dijadikan sebagai salah satu batu ujian dan dinamika dalam era sejarah sistem politik.Pancasila sebagai pondasi negara dan pandangan hidup negara maka sudah di pastikan harus ikut dalam peradaban dunia.
Salah satu cermin masa lalu, begitu tangguh nya Pancasila adalah ketika di tahun 1998, bangsa kita memasuki Era Reformasi, dengan rasa penuh suka cita dan gegap gempita.
Pancasila dengan nilai-nilai instruksi dan gotong royong keberagaman yang menjadi berkah yang dirajut dalam identitas nasional setiap tanggal 1 Juni memiliki makna bagi rakyat dan bangsa Indonesia
Pancasila sebagai dasar negara ataupun tujuan berbangsa namun turut menjadikan Pancasila sebagai pegangan dalam kehidupan sehari-hari
Pancasila bukan hanya untuk dibaca dan general namun harus dipraktikkan dan aktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari sehingga nilai-nilai Pancasila akan tertanam di dalam hati bangsa Indonesia.
Para pendiri negara telah berhasil mengidentifikasi kepribadian bangsa Indonesia yang kemudian dirumuskan dalam suatu pandangan hidup yaitu Pancasila perkembangan situasi global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi yang begitu pesat.
Nilai-nilai Pancasila diharapkan dapat menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak saling mencederai dengan yang lainnya.
Bahwa orientasi di masa depan melalui rasa cinta terhadap bangsa sendiri kita akan mengerti betapa pentingnya penegakan dan pengamalan mengamalkan Pancasila dalam berbagai sendi kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara.
Pancasila tidak dapat digantikan dengan apapun juga baik di masa dulu sekarang dan masa yang akan datang.