Pandan (ANTARA) - Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 94 Dengan Tema Bersatu Bangun Bangsa, di Lapangan. Sepakbola Pandan. Jumat (28/10) Pagi
Pj Bupati Tapteng, Yetty Sembiring bertindak selaku Inspektur Upacara, turut hadir, TNI-Polri, ASN, Anggota DPRD, Satpol PP, organisasi kepemudaan, serta pelajar. Dihadiri oleh Kapolres Tapteng, AKBP Jimmy Christian Samma dan beberapa orang pejabat daerah.
Amanat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali yang dibacakan Pj Bupati Tapteng menyampaikan bahwa Hari Sumpah Pemuda ke-94 ini diharapkan menjadi momentum para pemuda untuk Bersatu Bangun Bangsa.
“Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada 28 Oktober 1928 Sumpah Pemuda," Kata Pj Bupati Tapteng
Masih Katanya, Dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.Tema bersatu, bangkit dan tumbuh ini sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa.
"Di tangan pemuda lah kita berharap bisa bersatu bangun bangsa. Inilah yang menjadi tekad kita untuk meneruskan perjuangan kemerdekaan mewujudkan cita-cita pada saat ini dan sepanjang masa. Semangat untuk selalu bersungguh-sungguh membangun Indonesia yang merdeka, berdaulat, bersatu, adil dan makmur,"pungkasnya
Peringatan Sumpah Pemuda, Pj Bupati Tapteng: Pemuda dapat membangun bangsa
Jumat, 28 Oktober 2022 13:37 WIB 842