Tanjung Balai,26/6 (Antara Sumut)- Tim Ketertiban Umum Pemkot Tanjung Balai menjelang bulan suci Ramadhan 1435 Hijriah mengintensifkan razia ke sejumlah rumah kos untuk mencegah penyakit masyarakat.
"Dalam razia yang digelar tadi malam, kami mengamankan seorang pria dan empat wanita dari rumah kos di Jalan Sudirman Km-7 Kelurahan Sijambi," ujar Kasatpol PP Kota Tanjung Balai, Haykal Akmal di Tanjung Balai, Kamis.
Ia menjelaskan, Tim Ketertiban Umum Pemkot Tanjung Balai tersebut beranggotakan petugas Satpol PP dibantu personel Polri dan TNI AL.
Selain rumah kos, pihaknya juga melakukan razia ke sejumlah tempat hiburan dan kafe yang disinyalir rawan dijadikan tempat mesum.
Haykal menambahkan, Tim Ketertiban Umum Pemkot Tanjung Balai juga berhasil mengamankan pasangan pria dan wanita bukan suami istria berisinial Bah (31) dan Sut (25), keduanya warga Dusun IX Jadi Makmur, Kelurahan Mahato.
"Bah dan RA diamankan tadi malam saat berduaan di dalam kamar sebuah rumah kos," ujarnya.
Meski dipergoki petugas masih mengenakan busana lengkap, tetapi keduanya tetap diboyong ke kantor Satpol PP, karena diduga melanggar Perda No 8 Tahun 2004 tentang Ketertiban Umum.
Selain itu, lanjutnya, tim juga menciduk tiga wanita dari sejumlah rumah kos, yaitu LA (30), MH (24) dan SM (22).
Ketiganya merupkan warga Kelurahan Perwira, Kota Tanjung Balai.
Kepala Seksi Penyidikan Satpol PP Tanjung Balai, Zakaria Dalimunthe, menjelaskan, semua warga yang terjaring dalam razia tersebut hanya diberikan pembinaan dan bimbingan rohani.
"Setelah mendapat pembinaan mereka yang terjaring dikembalikan kepada keluarga masing-masing. Namun jika tertangkap lagi pada razia berikutnya akan diberi sanksi," katanya.
Tim Ketertiban Umum Pemkot Tanjung Balai, menurut dia, selama Ramadhan hingga Lebaran 2014 akan terus mengintensifkan pengawasan peredaran minuman beralkohol, perjudian, prostitusi dan penyakit masayarakat lainnya.
Pengawasan difokuskan pada kawasan yang dianggap rawan terjadi aktivitas penyakit masyarakat, di antaranya Water Front City di Jalan Asahan, Jalan Jati dan penginapan di kawasan Km 7 Kota Tanjung Balai. (Yan)
Editor: T. Nico Adrian