Medan (ANTARA) - Kepala Kantor imigrasi Belawan Guntur mengatakan mari mendukung gerakan kemanusiaan menjadi keluarga asuh anti stunting di wilayah ini.
“Keluarga asuh anti stunting merupakan kegiatan Kemanusiaan, didasari dengan niat ibadah, sukarela,tanpa paksaan dan keikhlasan," ujar Guntur di Medan, Jumat.
Selanjutnya kakanim menekankan bahwa kegiatan ini di monitoring oleh Irjen Kemenkumham Reynhard Silitonga, tapi tidak ada dampak ataupun paksaan dari sisi kepegawaian.
Bagi rekan-rekan yang mampu dapat mengikutinya dengan mengisi daftar,dan nantinya akan di kolaborasi dengan Dinas Kesehatan yang di tunjuk pihak BNI setelah meng autodebet dari Rekening tunjangan Kinerja Pegawai yang telah mendaftar sebagai keluarga asuh anti stunting.
Kakanim Belawan dukung gerakan keluarga asuh anti stunting
Jumat, 20 September 2024 8:22 WIB 1258