Langkat (ANTARA) - Keberadaan pengembangan peternakan bebek yang berada di lingkungan 8 dan 9 Wonosari Kelurahan Perdamaian Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, sangat memberikan dampak positif bagi warga sekitarnya, sehingga pendapatan mereka bisa bertambah.
Hal itu disampaikan salah seorang warga Riki, di Wonosari Stabat, Minggu (29/10).
"Terbukti banyak warga yang menjadi pekerja, sehingga pendapatan ekonomi mereka bisa meningkat, dalam kondisi serta situasi seperti sekarang ini," katanya.
"Ada puluhan warga yang bekerja di sini yang setiap minggunya menerima gaji, selain itu juga menerima beras dan telur, yang diberikan pihak pengusaha," sambungnya.
Tentu kami pekerja sangat bersyukur, dalam kondisi sulit seperti sekarang ini peternakan bebek yang ada disini bisa memberikan kontribusi besar buat warga yang ada.