Jakarta (ANTARA) - Dua pemain mega bintang Lionel Messi dan Karim Benzema dirumorkan tertarik bermain di Liga Arab atau Saudi Pro League karena masa kontraknya yang bakal habis pada masing-masing klub pada akhir Juni.
Dilansir dari AS, Selasa, penyerang Paris Saint Germain (PSG) Messi menerima tawaran kontrak senilai 300 juta Euro atau Rp4,8 triliun tanpa dipotong pajak.
Sementara kapten tim Real Madrid Benzema diberi tawaran kontrak fantastis senilai 200 juta Euro atau Rp3,4 triliun berupa pendapatan bersih tanpa dipotong pajak.
Klub-klub Arab Saudi memang santer diberitakan bakal mendatangkan pemain bintang dunia usai mendaratkan peraih gelar lima Ballon D'or Cristiano Ronaldo pada bursa transfer Januari lalu.
Mengontrak pemain bintang merupakan salah satu strategi yang dikucurkan oleh Arab Saudi yang bakal maju sebagai salah satu kandidat tuan rumah untuk gelaran Piala Dunia 2030.