Tebing Tinggi (ANTARA) - Wali Kota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan melepas empat PON dan dua atlet Peparnas asal daerah itu. Pelrpasan dilakukan
Kamis (9/9) di Balai Kota pada peringatan
Hari Olahraga Nasional (Haornas).
Kegiatan dirangkai dengan penyerahan tali asih kepada para atlet dan pelatih oleh Wali Kota bersama unsur Forkompimda Tebing Tinggi.
Baca juga: Dinkes Tebing Tinggi lakukan rapit tes antigen pada guru dan siswa
Walikota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan usai kegiatan mengucapkan terimakasih kepada KONI Sumut dan Cabang Olahraga yang sudah memilih atlet dari Tebing Tinggi sebagai wakil dari Provinsi Sumatera Utara dalam kegiatan PON yang akan datang di Papua.
Kami berharap bahwa para atlit ini bisa mencetak prestasi, baik tingkat nasional maupun tingkat regional Asean maupun Asia. Kita berharap mereka bertanding sportif sesuai dengan aturan pertandingan dan tidak menggunakan doping atau sejenisnya.