Dairi (ANTARA) - Bupati Dairi, Dr Eddy Keleng Ate Berutu hadiri Peletakan batu pertama pembangunan gedung Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) runggun Sidikalang, Minggu (11/7/2021) di Jl. Sudirman No. 3 Sidikalang.
Bupati Eddy Berutu dalam sambutannya menyampaikan kiranya batu peletakan pertama ini menjadi batu penjuru dan menjadi sumber berkat bagi umat yang bersatu didalamnya.
"Saya meletakkan batu ini bersama batu-batu lainnya sebagai kekokohan dari bangunan kita dan saya berdoa agar rencana panitia dalam pembangunan ini berhasil dan sudah pasti berhasil," ujarnya.
Selanjutnya, Bupati Eddy mengatakan bahwa konsep keberagaman di Kabupaten Dairi sangat luar biasa, hal itu dibuktikan dengan kehadiran ketua MUI pada peletakan batu pertama ini dan memberikan bantuan 20 sak semen untuk pembangunan GBKP.
"Sebagai Bupati saya bangga bisa hadir disini bersama dengan ketua MUI kita yang luar biasa. Artinya konsep keberagaman sudah dapat langsung dilaksanakan pada momentum yang indah ini. Inisiasi dari jemaat GBKP, saya apresiasi karena roh dan jiwa visi Kabupaten Dairi pada hari ini kita kumandangkan, kita wujudkan dan kita gelorakan," tuturnya.
Selanjutnya, Ketua MUI Dairi, Wahlin Munthe dalam sambutannya mengajak kepada seluruh masyarakat Dairi untuk selalu saling mendukung sesama pemeluk agama, karena pada dasarnya keberagaman harus selalu dipertahankan.
"Walau kepercayaan kita berbeda namun kita harus terus mendukung karena pada dasarnya semua tujuannya adalah tetap sama. Kami mendukung keberadaan GBKP ini dan Walau ini yang dapat kami berikan, kiranya bisa membawa berkah untuk pembangunan ini," imbuhnya.
Peletakan batu pertama pembangunan GBKP turut dihadiri Dandim 0206/Dairi, Letkol Arm Adietya Y Nurtono, Kapolres Dairi, AKBP Ferio Sano Ginting SIK MH, mewakili DPRD Dairi Rubianto Barus, Pinca Bank Sumut Dairi Iwanta Sitepu, Pendeta resort GBKP, Pdt. Toni Gurusinga dan jemaat GBKP.
Bupati Dairi hadiri peletakan batu pertama pembangunan gedung GBKP
Selasa, 13 Juli 2021 11:56 WIB 1266