Jakarta (ANTARA) - Jumlah penerima vaksin COVID-19 bertambah sebanyak 167.585 orang sehingga mencapai 15.703.583 orang yang diberi vaksin COVID-19 hingga 27 Mei 2021 untuk dosis pertama.
Berdasarkan data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 yang diterima di Jakarta, Kamis, dari 15.703.583 orang tersebut, sebanyak 10.359.996 orang sudah diberikan vaksin COVID-19 dengan dosis penuh, atau bertambah 135.163 orang.
Saat ini, pemerintah menargetkan sasaran vaksinasi COVID-19 sebanyak 40.349.049 orang.
Baca juga: Positif COVID-19 RI Kamis bertambah 6.278 orang, sembuh 3.924 orang
Setelah diberikan suntikan vaksin COVID-19, masyarakat tetap harus disiplin melaksanakan protokol kesehatan untuk mencegah penularan dan penyebaran COVID-19.
Protokol kesehatan tersebut mencakup antara lain memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Diberitakan, hingga saat ini tercatat ada 98.405 kasus aktif COVID-19 di Indonesia atau mengalami kenaikan kasus sebanyak 2.218.
Baca juga: BPOM kembali lanjutkan penyuntikan vaksin AstraZeneca bets CTMAV547
Kasus sembuh COVID-19 di Indonesia bertambah sebanyak 3.924 orang sehingga mencapai 1.649.187 orang hingga 27 Mei 2021.
Satgas Penanganan COVID-19 juga melaporkan jumlah kasus positif COVID-19 mengalami penambahan 6.278 orang menjadi 1.797.499 orang.
Sedangkan kasus meninggal akibat COVID-19 bertambah sebanyak 136 orang menjadi 49.907 orang.