Medan (ANTARA) - Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan Akhyar Nasution dinyatakan positif terpapar virus corona atau COVID-19 berdasarkan hasil swab.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Sumatera Utara dr Aris Yudhariansyah yang dikonfirmasi ANTARA membenarkan hal tersebut.
Baca juga: Dinkes belum pastikan Plt Wali Kota Medan positif COVID-19
"Iya. Dari Medan (Gugus Tugas COVID-19 Medan) benar," katanya, Rabu (5/8).
Aris mengatakan bahwa saat ini Akhyar sedang dirawat di Rumah Sakit (RS) Royal Prima Medan. Sementara untuk kondisi Akhyar, dalam keadaan baik.
Baca juga: Diperiksa selama satu jam, Akhyar Nasution dicecar delapan pertanyaan
"Sudah beberapa hari ini (dirawat), tapi kondisinya sehat," ujarnya.
Akhyar juga merupakan bakal calon Wali Kota Medan pada pilkada 2020 ini dirawat di RS Royal Prima sepulang dari Jakarta.
Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution positif COVID-19
Rabu, 5 Agustus 2020 12:20 WIB 5127