Padangsidimpuan (ANTARA) - Kapolres Kota Padangsidimpuan AKBP Juliani Prihartini menegaskan akan mengejar dan melakukan penyisiran setiap tempat lokasi yang disampaikan masyarakat terhadap penyalahgunaan narkoba dan sebagai transaksi narkoba di daerah itu.
"Tidak ada tempat bagi penyalahgunaan narkoba dan pengedar narkoba di Kota Padangsidimpuan, setiap lokasi akan terus di buru, di kota ini harus dilakukan pembersihan secara masif dan berkelanjutan," katanya, Sabtu.
Pantauan awak media yang mengikuti perjalanan AKBP Juliani Prihartini, ia sangat tegas dalam pemberantasan narkoba diwilayah hukumnya.
Baca juga: Peringati HUT Bhayangkara, Polres Padangsidimpuan salurkan 10 ton beras
Baca juga: Wali Kota berharap UPTD perbenihan ikan berperan penting
Tidak pandang bulu, semua yang dianggap daerah penyalahgunaan narkoba dan tempat transaksi akan dibongkar.
Tidak menggunakan sepatu laras panjang sebagai pelengkap seragamnya, AKBP Juliani Prihartini rela masuk ke lorong-lorong bangunan dan menyelusuri pinggiran sungai yang ada di Kota Padangsidimpuan demi menciptakan kota bersih narkoba "bersinar".
Semuanya pemilik kepentingan dan kebijakan di desa, kecamatan hingga perkotaan langkah ini tidak akan jalan hanya kepolisian saja.
"Masyarakat harus hadir dalam upaya memberantas narkoba, generasi muda itu jangan lagi jadikan korban kejahatan narkoba, sehingga perlu dan pentingnya langkah "se iya se kata", agar apa yang diharapkan bersama dapat dikerjakan bersama untuk generasi anak cucu kita," bebernya.
Kapolres: Tidak ada tempat pengguna narkoba di Kota Padangsidimpuan
Sabtu, 27 Juni 2020 14:06 WIB 1741