Medan, 12/7 (Antara) - Yulizar Parlagutan Lubis resmi memimpin Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan Provinsi Sumatera Utara periode 2015-2020.
Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Fadly Nurzal di Medan, Minggu, mengatakan, pengangkatan Yulizar Parlagutan Lubis itu tertuang dalam SK DPP PPP yang ditandatangani oleh Ketua Umum HM Romahurmuziy dan Sekretaris Jenderal Aunur Rofiq.
Dalam kepengurusan tersebut, Yulizar Parlagutan Lubis didampingi Jafaruddin Harahap selaku sekretaris dan Jonson Sihaloho sebagai bendahara.
Kepengurusan DPW PPP Sumut periode tersebut berisi 45 pengurus harian dengan 91 orang anggota majelis.
Sebenarnya, kata Fadly, kepengurusan itu telah disusun hanya beberapa hari setelah tim formatur terbentuk usai Musyawarah Wilayah PPP Sumut pada April 2015.
Namun, tim formatur belum dapat mempublikasikan susunan kepengurusan tersebut karena belum disahkan melalui surat keputusan (SK) DPP PPP.
Apalagi, tim formatur masih perlu mengkaji tingkat loyalitas dan komitmen kader yang akan dimasukkan dalam kepengurusan DPW PPP Sumut tersebut.
"Kita tidak mau kader 'ISIS', Ikut Sana Ikut Sini," kata Fadly yang menjadi ketua tim formatur itu.
Menurut dia, setelah resmi menjadi pengurus, kepengurusan PPP Sumut mendapatkan amanat untuk memajukan parpol berasaskan Islam tersebut, terutama untuk mengevaluasi peraihan kursi pada Pemilu 2014.
Kepengurusan yang baru juga perlu melakukan konsolidasi dan berkeliling daerah untuk mengingatkan kader agar berhati-hati terhadap upaya yang dapat menghancurkan parpol berlambang Ka'bah tersebut.
"Kader perlu diingatkan untuk berhati-hati dan waspada karena PPP akan 'digerogoti'," kata mantan Ketua PPP Sumut itu.
Pihaknya sengaja menyosialisasikan kepengurusan DPW PPP Sumut yang baru tersebut melalui media massa agar masyarakat dan kader dapat mengetahuinya.
"Kami juga akan menyosialisasikan secara berantai ke seluruh daerah," kata anggota DPR RI tersebut. ***2***
Sigit Pinardi
(T.I023/B/S. Pinardi /S. Pinardi )
Yulizar Parlagutan Lubis Pimpin PPP Sumut
Minggu, 12 Juli 2015 22:21 WIB 2941