Medan (ANTARA) - Seorang pria di Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara, nekat membacok rekannya lantaran terbakar api cemburu. Pelaku diketahui bernama M Hanafi membacok korban Lukmanul Hakim dengan sebilah parang.
Kapolsek Medan Belawan, Polres Pelabuhan Belawan AKP Ponijo, mengatakan peristiwa pembacokan itu terjadi saat Lukmanul Hakim sedang duduk-duduk bersama temanya di salah satu kafe Jalan Sumatera, Medan Belawan.
"Mengetahui korban ada di kafe itu, tak berpikir panjang M Hanafi mengeluarkan parang yang sudah disiapkan dan membacok korban," ujar Ponijo, Jumat.
Tidak puas dengan sekali bacokan, M Hanafi masih terus berupaya menyerang Lukmanul Hakim. Beruntung teman korban yang melihat kejadian, sehingga aksi membabi buta pelaku langsung dicegah.
"Tidak terima atas kejadian tersebut, korban melaporkan ke Polsek Belawan. Kemudian, pelaku pun ditangkap di sekitar Jalan Deli, Medan Belawan dan kini harus mempertanggungjawabkan perbuatannya," jelas Ponijo.
Berdasarkan keterangan pelaku, kata dia, tersangka nekat membacok korban lantaran cemburu.
"Pengakuan dari yang bersangkutan bahwa pacar nya direbut oleh korban. Karena itu, pelaku membabi buta melakukan pembacokan," tuturnya.