Medan (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) bersama Universiti Teknologi Petronas (UTP) Malaysia melakukan kerja sama dalam peningkatan pendidikan yang ditandai dengan penandatanganan dokumen kerja sama (MOU) diantara kedua belah pihak.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama UMSU Dr Rudianto. M.Si di Medan, Rabu mengatakan penandatanganan MoU antara ke dua pihak dilakukan di Gedung Center For Advance and Professional Education (CAPE) UTP di KLCC Kuala Lumpur pada Senin (6/11).
Universiti Teknologi Petronas adalah salah satu perguruan tinggi terkemuka bidang teknologi di Malaysia yang berada di bawah pengelolaan Petronas Sdn Bhd.
Komitmen kerja sama dilanjutkan diskusi tindak lanjut antara Wakil Rektor UMSU Rudianto dan Vice Canchellor UTP Prof Dr Muhammad Ibrahim di booth UTP pada kegiatan QS Education Summit Asia Pacific di KLCC pada Selasa (7/11).
UMSU dan UTP Malaysia kerja sama peningkatan pendidikan
Rabu, 8 November 2023 13:21 WIB 2453