Dalam penelitian disertasinya, Efendi Augus mengangkat judul: “Analisis Konstruksi Sosial Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pengelolaan Sampah pada Bank Sampah Mutiara di Kota Medan”.
Sigit Hardiyanto mengangkat judul: “Tindakan Sosial Keluarga Slum Area dalam Membentuk Kepribadian Anak (Studi Pada Suku Lokal dan Tamil di Kota Medan)”.
Jehan Ridho Izharsyah mengangkat judul: “Rasionalitas Tindakan Masyarakat Pesisir Melayu Deli dalam Mempertahankan Eksistensi Budaya Lokal Kota Medan”.
“Penambahan doktor baru ini juga sebagai perwujudan dari tercapainya perencanaan strategik khususnya aspek peningkatan kualitas sumber daya dosen di tingkat prodi dan fakultas. Dalam hal ini kami juga sangat berterima kasih kepada Rektorat UMSU yang mendukung penuh pencapaian doktor baru ini,” tambah WD 1 Abrar Adhani.