Jakarta (ANTARA) - Praktisi kesehatan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Ukuh Tri Anjarsari menyebutkan post power syndrome atau sindrom pasca-kekuasaan dapat menyebabkan depresi terselubung pada lansia.
"Ketika lansia tidak bertemu lagi dengan lingkungan kerja yang sebelumnya mengakui dirinya itu, dapat menjadi faktor pemicu depresi terselubung," katanya pada acara diskusi dalam memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang diikuti secara daring di Jakarta, Senin.
Ukuh juga mengatakan lansia yang sebelumnya produktif di pekerjaan tertentu akan mengubah rutinitas kebiasaannya ketika memasuki masa pensiun.
Hal tersebut, sambungnya, akan menyebabkan lansia merasa tidak diakui lagi dan akan menimbulkan stres yang dapat memicu adanya depresi terselubung.
"Tidak semua orang bisa langsung beradaptasi dari masa produktif ke masa pensiun," tutur dokter yang praktik di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Fatmawati Jakarta itu.
Dokter sebut "post power syndrome" sebabkan lansia depresi terselubung
Senin, 29 Mei 2023 14:26 WIB 1242