Medan (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) terus berupaya mengintensifkan berbagai program internasional dengan menjalin kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi di dunia khususnya di kawasan ASEAN dengan harapan dapat menjadi kampus bertaraf internasional pada tahun 2033.
"Kampus bertaraf internasional memang menjadi salah satu misi UMSU. Artinya untuk mendukung itu tentunya kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi khususnya di kawasan ASEAN harus terus diintensifkan," kata Kabiro Humas dan Protokoler UMSU Dr Ribut Priadi, MIkom di Medan, Senin.
Ia mengatakan, program internasionalisasi tersebut sudah sejak tahun 2018 dijalankan dengan melakukan kerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi, khususnya di kawasan ASEAN yang meliputi pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.
Wujud kerja sama tersebut, salah satunya UMSU telah banyak menerima mahasiswa asing kuliah dan mengirim mahasiswanya untuk kuliah atau magang di sejumlah perguruan tinggi di kawasan ASEAN.
"Pengiriman pertukaran mahasiswa, praktik mengajar di sekolah sekolah di luar negeri khususnya di kawasan ASEAN rutin setiap tahun dilakukan.