Tapanuli Selatan (ANTARA) - Satuan Tugas mencatat sejak 1 Juni hingga 6 Juni 2021 belum ada kasus sembuh COVID-19 di Kabupaten Tapanuli Selatan yang bertambah, totalnya masih 340 kasus.
Menurut data Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel angka sembuh sebanyak 340 kasus itu perkembangan selama masa pandemi hingga Minggu (6/6), dari 368 kasus tercatat positif.
Sedang yang suspek tercatat dua kasus dan probable empat kasus tambah yang sudah meninggal 10 kasus dengan konfirmasi satu meninggal probable.
Baca juga: Terkonfirmasi positif COVID-19 Tapsel terus bertambah, total sudah 368 kasus
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel, Sofyan Adil kepada ANTARA, Minggu malam, mengatakan perkembangan terpapar COVID-19 tersebut dicatat pihaknya setelah laporan petugas Puskesmas se Tapsel.
Upaya agar wabah penyakit COVID-19 tidak menular atau menyebar, Satgas mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Sedang memperkuat pertahanan tubuh warga, gencar dilakukan pemberian vaksin COVID-19.