Langkat (ANTARA) - Wakil Walikota Binjai Amir Hamzah mendadak melakukan kunjungan ke pasar tradisional pajak Tavip, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai, Kamis (4/3) sore.
Dalam kunjungan tersebut turut mendampingi Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekdako Binjai Ir Reza Dahnial, Kepala Dinas Tata Ruang dan Pemukiman Irwansyah, Kepala Dinas Perhubungan Syahrial.
Selain itu juga didampingi Kepala Dinas Tenaga Kerja Perindustrian dan Perdagangan (Kadisnaker Perindag) Hedi Novria SH, Camat Binjai Kota M Fajar Kurniawan dan perwakilan SKPD terkait.
Baca juga: Wakil Wali Kota Binjai tinjau vaksinasi untuk pelayan publik
Kedatangan Amir Hamzah yang terlihat sederhana ini mengundang perhatian banyak masyarakat sekitar, akan menata pasar menjadi tempat aman dan nyaman.
"InsyAllah, Selain beberapa strategis yang sudah saya susun , saya juga akan mengupayakan pemulihan ekonomi selama pandemi COVID-19," katanya.
Amir Hamzah juga menyampaikan akan turun dan kordinasi langsung dengan dinas terkait untuk melakukan pembenahan semua pasar tradisional di Kota Binjai.
"Saya inginnya pasar tradisional ini nyaman bagi setiap pembeli maupun penjual. Oleh karena itu, bangunannya harus aman, bersih, tertata, dan lebih estetis (tidak kumuh), serta menjadi pendorong percepatan pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19,” ujarnya.