Personel Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Sumatera Utara turut melakukan pengamanan dan sterilisasi terkait kunjungan kerja Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendi di Medan, Sabtu (12/9).
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sumut Kombes Pol Abu Bakar Tertusi mengatakan, dalam pengamanan kunjungan kerja ini Satuan Brimob Polda Sumut mengerahkan tim escape wanteror, tim jibom dan tim bantek.
Baca juga: Polisi tangkap pengedar pil ekstasi tempat hiburan malam di Medan
Baca juga: Polisi tangkap pengedar pil ekstasi tempat hiburan malam di Medan
"Kita bagi untuk teknis di lapangan baik itu tim escape, jibom maupun bantek sesuai dengan kebutuhan guna menunjang keamanan selama kegiatan Menko PMK Muhadjir Effendy berlangsung di Kota Medan," katanya.
Ia mengatakan, tim Jibom melakukan sterilisasi di ruangan dan tempat-tempat yang dikunjungi oleh Menko PMK Muhadjir Effendy.
"Sementara tim escape dan bantek yang melakukan pengamanan di lokasi area di mana berlangsungnya kegiatan bersama pihak kepolisian setempat," katanya.
Menko PMK Muhadjir Effendy tiba di Sumatera Utara pada Jumat sore (11/9). Dalam rangkaian kegiatannya, Menko PMK mengunjungi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Perum Bulog Kantor Wilayah Sumut dan Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik Medan pada Sabtu.