Manila (ANTARA) - Filipina pada Jumat mencatat lonjakan tertinggi kasus corona di Asia Tenggara selama dua hari berturut-turut setelah kementerian kesehatan memastikan 4.063 orang lagi mengidap COVID-19.
Melalui buletin, kementerian kesehatan memastikan bahwa jumlah orang yang terinfeksi virus corona telah meningkat menjadi 93.354.
Baca juga: AS laporkan total 4.405.932 kasus COVID-19
Baca juga: Pasien sembuh COVID-19 di Sumut terus bertambah menjadi 1.352 orang
Sementara itu, korban jiwa COVID-19 bertambah sebanyak 40 orang menjadi total 2.023 orang.
Presiden Filipina Rodrigu Duterte pada Jumat memperpanjang pembatasan terkait virus corona di ibu kota dan di beberapa provinsi selama dua minggu lagi dalam upaya mengendalikan penyebaran virus.
Filipina kembali catat lonjakan tertinggi COVID-19 di Asia Tenggara
Jumat, 31 Juli 2020 19:27 WIB 975