Tapanuli Selatan (ANTARA) - Kegiatan safari Ramadhan Pemkab Tapanuli Selatan 1440 Hijriyah berakhir sudah di Masjid Al Abror, Kampung Garonggang Desa Marisi, Kecamatan Angkola Timur, Rabu (29/5).
Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu selaku ketua tim safari ramadhan mengucapkan terimakasihnya kepada seluruh tim yang setia mengikuti kegiatan sejak awal safari di Masjid Babul Huda Desa Sibombong, Kecamatan Angkola Selatan (11/5) lalu.
Safari ramadhan ini merupakan agenda rutin tahunan Pemerintah Kabupaten dilaksanakan di 15 Kecamatan yang ada di daerah ini, disamping safari ramadhan tingkat kecamatan dilakukan para Camat ke desa/kelurahannya masing-masing.
"Sepanjang safari banyak pelajaran, pengalaman yang sangat berarti di dapat dalam rangka kemajuan pembangunan daerah," katanya. Seperti masukan, kritikan, saran dan pendapat masyarakat langsung.
Menurut Bupati, semua masukan, kritikan dan saran tersebut merupakan bentuk kedekatan hubungan sinergi antara masyarakat dengan pemimpinnya. "Sepanjang kritikan baik untuk memberikan solusi dan membangun why not? kita terima," katanya.
"Yang susah itu lanjutnya hanya tahu mengkritisi namun tidak memberikan solusi yang konstruktif. Membangun narasi yang tak benar atau hoaks sehingga menimbulkan keresahan di masyarakat. Namun, alhamdulillah, itu tidak tidak kita temukan disini," ujarnya.
Selain berbuka bersama, shalat berjamaah dan tarawih bersama, setiap kegiatan mengundang tuan guru memberikan siraman rohani, juga menyantuni anak yatim, lansia, dan fakir miskin.
"Total bantuan BAZNAS Tapanuli Selatan yang sudah kita salurkan di 15 kecamatan mencapai jumlah angka Rp.112.500.000 dengan rincian Rp.500 ribu dikali 15 mustahik/kecamatan," katanya.
Lebih jauh Bupati berpesan masyarakat Tapanuli Selatan secara umum dan khususnya masyarakat Angkola Timur untuk tetap menjaga kekompakan, persatuan dan kesatuan, serta tetap memelihara persaudaraan.
"Kekompakan, persaudaraan, silaturrahmi penting terus kita jaga dalam rangka mendorong mendukung pembangunan daerah agar lebih baik lagi kedepan," pungkasnya , seraya menyampaikan selamat bertemu pada ramadhan mendatang.
Safari Ramadhan Pemkab Tapsel berakhir di Angkola Timur
Rabu, 29 Mei 2019 23:22 WIB 2213