Tapteng, (Antaranews Sumut)- Sekjen DPP Partai Hanura Herry Lontung Siregar mengatakan,bahwa sampai detik ini belum pergantian Ketua DPC Partai Hanura Tapteng.
Hal itu sekaitan adanya informasi yang sudah tersebar menyebutkan bahwa Ketua DPC Hanura Tapteng atas nama Bakhtiar Ahmad Sibarani yang juga sebagai Bupati Tapteng sudah diganti dari jabatannya sebagai Ketua Hanura.
"Informasi dari mana itu, tidak ada..tidak ada penggantian Ketua DPC Hanura Tapteng. Jadi kalaupun ada informasi yang tersebar, itu tidak benar, karena yang berhak untuk mengganti Ketua DPC Hanura itu adalah DPP," katanya ketika dikonfirmasi , Kamis.
Lebih tegas lagi Herry mengatakan, bahwa DPP belum ada membahas penggantian anggota DPC Partai Hanura Tapteng. Dengan demikian maka jabatan Ketua DPC Hanura Tapteng masih Bakhtiar Ahmad Sibarani.
Sebelumnya tersiar kabar bahwa Bakhtiar Ahmad Sibarani diganti dari Ketua DPC Partai Hanura Tapanuli Tengah dan sudah diserahkan mandatnya kepada orang lain. Dan informasi itu menjadi konsumsi publik bagi masyarakat di Kabupaten Tapanuli Tengah.
Tanggapan masyarakat juga beragam terkait informasi tersebut, ada yang mengatakan bahwa tidak mudah untuk menggantikan posisi Bakhtiar dari Ketua DPC Partai Hanura Tapteng. Mengingat Bakhtiar adalah sosok pemimpin yang begitu loyal dan perhatian kepada partai. Namun sebahagian ada juga yang menilai, bahwa dalam dunia politik apa saja bisa terjadi.
Bakhtiar masih Ketua Hanura Tapteng
Kamis, 24 Mei 2018 15:06 WIB 4078
Sampai saat ini Ketua DPC Partai Hanura Tapteng adalah Bakhtiar Ahmad Sibarani. Belum ada penggantian. Tegas Sekjen DPP Partai Hanura.