Medan (Antaranews Sumut) - PT Pertamina Marketing Operation Region I memberikan bantuan berupa sarana praktikum Laboratorium Energi Listrik kepada Fakultas Teknik Universitas Panca Budi Medan, Jumat.
Bantuan yang diberikan Pertamina tersebut antara lain Avo Meter, Oscilloacope, Digital Function Generator, Power Supply 100 Mhz, Tool Set, Accumulator, dan berbagai perlengkapan laboratorium lainnya.
Bantuan tersebut diserahkan Unit Manager Communication and CSR Pertamina Marketing Operation Region I Rudi Arifianto yang diterima Rektor Universitas Panca Budi Dr Muhammad Isa Indrawan.
Pemberian bantuan peralatan praktikum tersebut dirangkaikan dengan peresmian gedung Laboratorium Energi Listrik Fakultas Teknik Universitas Pembangunan Panca Budi Medan.
Manager Communication and CSR Pertamina Marketing Operation Region I Rudi Arifianto mengatakan, bantuan peralatan praktikum tersebut salah satu wujud nyata kepedulian terhadap bidang pendidikan.
Bantuan sarana praktikum Laboratorium Energi Listrik itu merupakan bagian dari empat pilar program CSR Pertamina yaitu bidang pendidikan, sedangkan bidang lainnya adalah Kesehatan, Pemberdayaan Masyarakat dan Lingkungan.
Bantuan peralatan tersebut dimaksudkan untuk memberikan fasilitas pembelajaran yang memadai bagai mahasiswa bagi Fakultas Pertanian Universitas Panca Budi Medan.
Bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen Pertamina selaku Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam mendukung iklim pendidikan yang lebih baik.
"Bagi Pertamina, bantuan ini adalah suatu amanah yang harus dilaksanakan, dengan harapan kami bisa membantu menciptakan lingkungan pendidikan yang memadai bagi mahasiswa untuk belajar," katanya.
Pertamina bantu peralatan laboratorium Universitas Panca Budi
Jumat, 12 Januari 2018 12:09 WIB 3954
Bagi Pertamina, bantuan ini adalah suatu amanah yang harus dilaksanakan, dengan harapan kami bisa membantu menciptakan lingkungan pendidikan yang memadai bagi mahasiswa untuk belajar