Medan, 13/6 (antarasumut)- Ujian seleksi masuk Universitas Muhammadiyah Sumut (UMSU) gelombang I yang dilaksanakan Sabtu, diikuti 1766 calon mahasiswa.
Menurut Wakil Rektor I, Dr Muhyarsyah, SE, MSi, ujian seleksi masuk UMSU terdiri dari ujian tulis dan kepribadian melalui wawancara.
Calon mahasiswa yang berhasil meraih rangking 10 besar dalam ujian seleksi masuk UMSU akan diberi kebebasan uang SPP selama satu tahun.
Sementara itu, Wakil Rektor 3, Dr Arifin Gultom MHum mengingatkan, para pengawas untuk jeli dalam melakukan tes kepribadian melalui wawancara. Tes wawancara dinilai penting untuk melihat kepribadian calon mahasiswa Ketika nantinya diterima sebagai mahasiswa dan mengikuti proses belajar di UMSU.
Ujian Masuk UMSU Diikuti 1766 Peserta
Sabtu, 13 Juni 2015 8:53 WIB 1392