Medan, 23/6 (Antara) - Pengemudi mobil berinisial FES (20) penduduk Jalan Mangkubi Bumi Medan, Senin, ditangkap masyarakat karena menodongkan pistol jenis air soft gun kepada korban April Sitepu (29) warga Jalan Menteng Medan.
Kapolsek Medan Area, Kompol Rama S Putra, mengatakan di Medan, Senin, tersangka tersebut diamankan oleh warga atas kepemilikan pistol jenis soft gun.
Saat itu, menurut dia, tersangka bersenggolan dengan korban April, sehingga FES emosi dan mengeluarkan senjatanya.
"Tersangka tersebut juga diteriaki perampok oleh korban. Saat ini, kita masi melakukan pemeriksaan terhadap tersangka, serta memeriksa beberapa saksi dari warga," ucap Rama.
Kapolsek menyebutkan, pihaknya juga mengamankan satu unit mobil milik tersangka dan sepucuk pistol soft gun dijadikan barang bukti untuk penyidikan.
Informasi yang diperoleh menyebutkan, saat itu tersangka FES yang mengemudikan mobil Honda Jaz BK 891 melewati Jalan Utama Kelurahan Medan Area.
Namun, karena jalan tersebut sempit dan sering terjadi kemacetan, bersenggolan dengan April, pengemudi sepeda motor, sehingga tersangka emosi dan langsung menodongkan pistol soft gun kepada korban.
Kemudian, korban berteriak rampok sehingga warga yang berada di tempat kejadian mengamankan tersangka yang dinilai arogan, karena mengacung-acunglkan pistol soft gun tersebut.
Warga yang terpancing marah, sempat memukul tersangka hingga babak belur dan diboyong ke Mapolsekta Medan Area. (M034)