Medan, 17/1 (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, tahun 2013 mengalokasikan anggaran Rp300 miliar lebih untuk pembangunan dan rehabilitasi sejumlah sarana infrastruktur.
"Sekitar Rp300 miliar dari Rp809 miliar lebih APBD Tapteng tahun ini dialokasikan untuk pembangunan fisik sarana infrastruktur," kata Kepala Bagian Humas Pemkab Tapteng Iwan Sinaga saat beraudiensi dengan Kepala Biro ANTARA Sumut Simon Pramono, di Medan, Rabu.
Ia menjelaskan, sejumlah sarana infrastruktur yang akan dibangun dan direalisasikan tahun ini, antara lain jalan raya, jembatan, serta rehabilitasi gedung sekolah dan pusat pelayanan kesehatan.
Khusus untuk sektor kesehatan, salah satu sarana yang sedang dalam tahap pembangunan adalah Rumah sakit Umum Daerah (RSUD) di Kecamatan Pandan.
Pembangunan RSUD ini direncanakan selesai sebelum puncak peringatan Hari Jadi Tapteng ke-67 tanggal 24 Agustus 2013.
Dalam hal pembangunan jembatan, Pemkab Tapteng menargetkan sebelum akhir tahun 2013 seluruh jembatan kayu di daerah itu sudah diganti dengan jembatan beton.
Peningkatan kualitas sarana infrastruktur jalan juga akan mencakup ke beberapa kawasan menuju lokasi wisata di kabupaten yang berhadapan langsung dengan Samudera Indonesia itu.
"Salah satu tujuan utama peningkatan alokasi anggaran pembangunan infrastruktur ini adalah untuk mendukung kelancaran distribusi barang, jasa, dan manusia sehingga akhirnya turut mendorong percepatan dan perluasan pertumbuhan ekonomi masyarakat," ujarnya.
Selain membenahi sarana infrastruktur, lanjut Iwan, Pemkab Tapteng kini juga sedang menggiatkan pembangunan untuk mendukung sektor pariwisata.
Sejumlah perusahaan swasta nasional telah menyatakan siap bekerja sama dengan Pemkab Tapteng untuk membangun pusat wisata bahari di beberapa pulau kecil yang berada di perairan Tapteng.
Sarana infrastruktur pariwisata yang kini mulai dibangun, di antaranya area pemancingan ikan dan hotel bertaraf internasional di Pula Mursala.
"Melalui optimalisasi pembangunan sarana infrastruktur dan peningkatan kinerja investasi di sektor pariwisata, kami yakin pertumbuhan ekonomi di Tapteng akan semakin baik di tahun-tahun mendatang," tambahnya.