Padang Lawas (ANTARA) - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ( HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke - 79, tahun 2024, Pemerintah Kabupaten ( Pemkab) Padang Lawas ( Palas) melaksanakan kegiatan upacara penaikan pengibaran bendera merah putih, di Lapangan MTS N 1 Padang Lawas, Sibuhuan, Kecamatan Barumun, Sabtu (17/8).
Upacara pengibaran bendera merah putih ini dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Padang Lawas Ir. H. Ardan Noor Hasibuan MM.
Upacara tersebut turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Palas Amran Pikal Siregar, S.Sos, Kajari Palas Sinrang, SH, MH, Ketua Pengadilan Agama Padang Lawas Bainar Ritonga, S.Ag., MH, Pabung Kabupaten Padang lawas Kapten Inf. Ahmad Saleh Harahap, Sekda Palas Arpan Nasution S.Sos, beserta sejumlah tamu undangan lainnya.
Pj. Bupati Palas Ir. H. Ardan Noor menyampaikan bahwa pada tanggal 17 Agustus 2024 seluruh bangsa Indonesia bersama-sama memperingati hari yang sangat bersejarah. Hari ini, katanya, hari peringatan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke -79.
Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI tahun 2024 ini mengusung tema besar “Nusantara Baru, Indonesia Maju”.
,"Marilah berkomitmen bersama melanjutkan perjuangan para pahlawan kita. Dengan berbuat yang terbaik untuk kemajuan bangsa dan negara tercinta. Dan tingkatkan bersama semangat juang nasionalisme yang dilandasi nilai-nilai perjuangan proklamasi 17 Agustus 1945 dalam rangka memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa ke depan,"kata Pj. Bupati Palas Ir. H. Ardan Noor mengajak, sembari menyampaikan ucapan selamat memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke -79, kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Padang Lawas, dalam kutipan amanatnya di kegiatan upacara ini.
Sebelumnya, ia juga mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada seluruh tamu undangan dan peserta atas kehadiran mereka di kegiatan upacara itu. Melalui kegiatan upacara itu, ia berharap, dapat meningkatkan hubungan silaturrahmi dan sinergitas antara pihaknya ( Pemkab Palas) dengan masyarakat luas, dan Forkopimda Palas ke depan.
,"Semoga kegiatan ini ( Upacara peringatan HUT kemerdekaan RI ke -79) diridhoi Allah SWT, bermanfaat dan membawa berkah bagi kita semua bersama seluruh warga masyarakat Kabupaten Padang Lawas ke depan,"tutur H. Ardan Noor mendoakan.
Kegiatan upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke -79, yang digelar Pemkab Palas bekerjasama dengan Forkopimda ini dirangkai dengan acara pemberian tali asih kepada warakauri, pelepasan pawai deville Drumband, dan sejumlah kegiatan lainnya. (*)
Pj. Bupati Palas Ardan Noor Hasibuan pimpin upacara peringatan HUT RI
Sabtu, 17 Agustus 2024 19:03 WIB 1522