Tapanuli Selatan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), tahun 2023 ini menargetkan 100 produk UMKM daerah mendapatkan sertifikat halal. Sehingga kualitas produk meningkat.
Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Tapsel Novi Sri Wahyuni di Sipirok, Jumat menyampaikan target halal 100 produk itu bagian upaya agar UMKM daerah ini naik kelas.
Untuk naik kelas UMKM juga Selain didorong memiliki izin pangan industri rumah tangga (PIRT) hingga halal, serta BPOM, serta diajak untuk mengurus nomor izin usaha (NIB).
Upaya lainnya kemasan produk dan strategi pemasaran diberikan serta membangun merk yang lebih baik agar pangsa pasar produk meningkat.
"Agar lebih dikenal berbagai produk di endorse melalui media sosial. Serta membuka layanan produk UMKM via E-Commerce," tambahnya.