Medan (ANTARA) - Halal bihalal Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sumatera Utara tahun 2023/1444 H berlangsung sukses dan meriah. Sekitar 500 orang memadati Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumatera Utara, Kamis (18/5) malam.
Sejumlah tokoh turut hadir dalam acara yang diketuai Mansyur Hidayat Pasaribu dengan sekretaris Zufri Hidayat tersebut. Di antaranya Gubernur Sumatera Utara H Edy Rahmayadi, Presidium Majelis Nasional KAHMI H Doli Kurnia Tandjung dan Raden Romo Syafii, H Syamsul Arifin, T Erry Nuradi, Afif Abdillah Lubis, Anggota DPD RI Faisal Amri dan pengurus KAHMI dari 24 kabupaten/kota se- Sumatera Utara, akademisi serta tokoh politik lainnya.
Bertema "KAHMI Sumatera Utara Bergerak Bersinergi Bangun Negeri", Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi yang hadir memberi sambutan menilai KAHMI Sumut berhasil menciptakan momentum yang penuh makna dalam menjalin harmoni antara berbagai elemen masyarakat.
"Halal bihalal ini merupakan kebiasaan dan adab umat Islam. Melalui kegiatan ini KAHMI menunjukkan bahwa telah mampu bersinergi lebih baik untuk membangun negeri," ujarnya.
Ketua Komisi II DPR RI Dr. Ir. H, Ahmad Doli Kurnia Tanjung sekaligus Koordinator Presidium MN KAHMI menyampaikan agar anggota KAHMI tidak terpecah belah terhadap perbedaan politik dan ikut berperan menyukseskan pemilu 2024 mendatang.
“Malam hari ini kan acara halalbihalal ya, halalbihalal ini dilaksanakan di tahun politik harapan saya yang pertama ikut terlibat aktif untuk mensukseskan pemilu 2024 dan kemudian ikut juga menjaga supaya pemilu ini pemilu yang menyatukan tidak terbelah seperti 2019,” katanya.
Halal Bihalal KAHMI Sumut dihadiri 500 orang, solid bergerak untuk negeri
Jumat, 19 Mei 2023 14:22 WIB 2080