Tapanuli Selatan (ANTARA) - Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly P.Pasaribu SPt MM mengharapkan organisasi DPW Gekrafs (Dewan Pimpinan Wilayah Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional) Sumatera Utara dapat memberikan solusi dalam akselerasi perekonomian masyarakat di wilayah ini.
Setidaknya hal itu menjadi sebuah harapan Dolly Pasaribu usai dilantik menjadi Dewan Penasihat DWP Gekrafs Sumut Periode 2021 - 2024 oleh DPP Gekrafs, di Al Anjad Hall & Convention, Medan Kamis (27/1).
"Apalagi dampak pandemi COVID-19. Kiranya, DPW Gekrafs menjadi energi positif perekonomian masyarakat dalam pengembangan ide (ekonomi) kreatif maupun pasar di Sumut," kata Dolly dalam keterangan diterima Jumat (28/1).
Baca juga: Dua tahun menunda , Rika - Bambang mengaku puas setelah wisuda dokter secara ofline
Pelantikan pengurus DPW Gekrafs Sumut itu, kata Dolly, dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Baparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno secara virtual.
"Pak Sandiaga Uno selaku ketua Dewan Pembina DPP Gekrafs di sambutannya mengatakan akan mendorong ekonomi kreatif agar menjadi lokomotif untuk menciptakan lapangan pekerjaan khusus di Sumut," jelasnya.
Sandiaga Uno juga menekankan kepada DPW Gekrafs Sumut untuk dapat berperan aktif dalam mengembangkan potensi ekonomi di Sumut serta dapat berkontribusi dalam pembangunan nasional dan daerah, bahkan terdepan pembangunan nasional.
Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajekshah (Ijeck) dalam struktur DPW Gekrafs Periode 2021 - 2024 menjabat Ketua Dewan Penasehat, juga akan membantu pengembangan UMKM dan ekonomi Sumut. Ijeck juga minta DPW Gekrafs jalin kemitraan Dunas Perindustrian dan Perdagangan serta Koperasi dan UKM Sumut untuk membantu UMKM.
Ketua DPW Gekrafs Sumut dilantik, Fadhullah yang menyebut, permasalahan literasi ekonomi kreatif akan menjadi konsentrasi dan fokus pertama pihaknya guna membuka cakrawala berpikir para pelaku ekonomi kreatif (ekraf).
Sementara Ketua Umum Ketua Umum DPP Gekrafs, Kawendra Lukistian, berharap kehadiran DPW Gekrafs Sumut dapat berkontribusi dalam mengembangkan dan memajukan perekonomian Sumut.
Lebih jauh juga diharap, pembentukan DPC Gekrafs kabupaten/kota di Sumut seperti Medan, Binjai, Tanjung Balai, Sibolga, Tebingtinggi, serta Pematang Siantar, Langkat, Deliserdang, Batubara, Serdang Bedagai, Asahan, Labuhanbatu Utara, Tapanuli Selatan, Mandailing Natal, dan Tapanuli Tengah. Tujuannya, untuk meningkatkan perekonomian Sumut khususnya di bidang ekonomi kreatif.
Adapun susunan pengurus DPW Gekrafs Sumut periode 2021-2024 di antaranya, Ketua Dewan Pembina, Letjend (Purn) H Edy Rahmayadi, Ketua Dewan Penasihat, H Musa Rajekshah, dan Ketua Dewan Pakar M Bobby Afif Nasution SE MM.
Kemudian, Ketua DPW Gekrafs Sumut Fadhullah dan Wakil Ketua di antaranya, Jamson Tampubolon, Tengku M Revy, M Ichsan R Sitorus, dan Ryalsyah Putra. Sedangkan, Sekretaris Jenderal DPW Gekrafs Sumut yakni, M Aulia Rizki Agsa dan Bendahara Umum Dian Iskandar Nasution.