Tapanuli Selatan (ANTARA) - Data satuan tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 menyatakan angka yang terpapar di Kabupaten Tapanuli Selatan empat hari kebelakang sejak kurun waktu 24 jam terakhir tidak berubah.
Yang positif jumlahnya sebanyak 830 kasus dan 787 orang diantaranya tercatat sembuh dan yang sudah meninggal 41 kasus konfirmasi.
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-49 Tapsel, Sofyan Adil, Rabu (20/10), mengatakan secara akumulasi dari total positif 830 kasus dan 787 orang sembuh tambah meninggal 41 kasus, maka yang positif tinggal dua kasus, dan tengah menjalani isolasi mandiri.
Baca juga: Penerima vaksin COVID-19 dosis lengkap capai 64.622.692 orang
"Meski melambat, namun kita harap masyarakat tetap tidak abai protokol kesehatan upaya mencegah penularan COVID-19. Tambah, dapat mengikuti program pemerintah mendapatkan vaksin COVID-19," katanya.
Empat hari sudah angka terpapar COVID-19 di Tapsel tak berubah
Rabu, 20 Oktober 2021 20:24 WIB 1850