Tebing Tinggi (ANTARA) - Minggu kedua Agustus 2021 angka kasus penyebaran COVID-19 di Tebing Tinggi menurun. Tercatat positif COVID-19 sebanyak 43 orang, meninggal satu orang dan sembuh 51 orang.
Demikian laporan dari Dinas Kesehatan Tebing Tinggi, Sabtu (14/8), yang disampaikan juru bicara Satgas COVID-19 dr. Henny Sri Astuti kepada Wali Kota Tebing Tinggi.
Menurut dr Henny, terjadinya peningkatan kasus berasal dari munculnya klaster perkantoran. Sudah beberapa kantor instansi pemerintah yang pegawainya terpapar COVID-19.
Baca juga: Wali kota tegaskan sekolah ditutup jika ada yang terpapar COVID-19
Bahkan tidak terkecuali tenaga medis di beberapa puskesmas juga sudah terpapar COVID-19 dan terpaksa beberapa kantor ditutup sementara.
"Hari ini Sabtu kasus positif COVID-19 ada enam orang, sembuh tiga orang dan menjalani tracing 50 orang," katanya.
Secara akumulatif untuk Tebing Tinggi kasus aktif COVID-19 sebanyak 51 orang, meninggal 64 orang dan sembuh 927 orang.