Sibolga (ANTARA) - Duta Besar Negara Seychelles untuk Indonesia, Mr. Nico Barito berkunjung ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sibolga, Sabtu (27/3).
Kehadiran Nico ke Imigrasi Sibolga untuk sharing dan penguatan ilmu serta berbagi pengalaman dalam memberikan Excellent Public Service yang berbasis hospitality atau keramahtamahan kepada ASN Imigrasi Sibolga.
Demikian disampaikan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sibolga, Saroha Manullang kepada ANTARA, Minggu (28/3).
Dikatakannya, ia didampingi Kepala Seksi Inteldakim Andi Febri menyambut kedatangan Duta Besar Negara Seychelles untuk Indonesia Mr. Nico Barito di Bandara Ferdinand Lumbantobing, Pinangsori, Tapanuli Tengah, dengan menaiki pesawat Garuda Indonesia.
Setibanya di Kantor Imigrasi Sibolga, Mr. Nico Barito melakukan peninjauan termasuk ke ruang Pelayanan Keimigrasian dan segala fasilitas pelayanan yang ada di Kanim Sibolga.
“Mr. Nico Barito memberikan penguatan dan sharing ilmu dan pengalaman dalam memberikan Excellent Public Service yang berbasis hospitality atau keramahtamahan kepada ASN Imigrasi Sibolga. Hal itu dalam rangka pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM),” ujar Saroha yang baru hitungan bulan dipercaya menjadi Kepala Kantor di Imigrasi Sibolga.
Usai berkunjung ke kantor Imigrasi Sibolga, Duta Besar Negara Seychelles untuk Indonesia Mr. Nico Barito bersama rombongan melanjutkan perjalanan ke daerah Wisata Balige dan Parapat untuk rekreasi dan beristirahat.
Sekilas tentang Negara Seychelles
Mungkin sebagian besar dari kita cukup asing dengan negara kepulauan yang satu ini. Negara Seychelles yang memiliki nama lain yakni Seiselensa, merupakan salah satu negara kepulauan dengan jumlah pulau sekitar 115 pulau (sebagian besar berupa pulau tak berpenghuni) yang berada di Samudra Hindia atau tepatnya berada di sekitar 1.600 km di bagian timur Benua Afrika serta sebelah timur laut Negara Madagaskar.
Negara dengan ibu kota Victoria tersebut mempunyai luas wilayah sekitar 455 km persegi, yang terbagi menjadi 23 distrik.
Negara Seychelles memiliki jumlah populasi terkecil yaitu sekitar 95.601 ribu (tahun 2019) di antara negara-negara lain yang berada di kawasan Benua Afrika.