Medan (ANTARA) - Aliansi Masyarakat Pemerhati Lingkungan Hidup dan B3 Indonesia (Amphibi) menyiapkan kubus apung penahan sampah di Sungai Deli yang merupakan salah satu bagian dari aksi bersih Sungai Deli.
Ketua Amphibi Sumut M.Nur Nainggolan di Medan, Kamis, mengatakan aksi bersih Sungai Deli dan pemasangan kubus apung penahan sampah merupakan yang pertama kali dilakukan di Sumatera Utara.
"Kami yakin dengan adanya aksi bersama seluruh pihak dalam membersihkan Sungai Deli dari sampah dan limbah, pencemaran dan kerusakan lingkungan di Sungai Deli ini akan terselesaikan dalam waktu dua tahun," katanya.
Untuk solusi Amphibi dalam menyelesaikan permasalahan sampah di Sungai Deli, pihaknya mengajak Balai Wilayah Sungai Sumatera II (BWS) dalam penyediaan kubus apung dan peralatan pendukung lainnya.
Baca juga: Amphibi tanam 10 ribu pohon eucalyptus di Deli Serdang
Kerja sama Amphibi dengan Ditjen PPKL KLHK tersebut nantinya diharapkan mampu menyelesaikan permasalahan sampah dan pencemaran limbah di Sungai Deli Medan.
"Setelah Sungai Ciliwung dan Citarum di Jakarta yang secara bertahap dalam pemulihan, kami berharap Sungai Deli yang memiliki sejarah di masa kejayaan Kesultanan Deli ini terbebas dari permasalahan sampah dan limbah," katanya.
Sebelumnya Ketua Umum Amphibi Agus Salim Tanjung mengatakan, aksi bersih Sungai Deli dalam rangkaian Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2021 dan Hari Air Sedunia XXIX digelar pada 25 Maret 2021 dengan mengangkat isu pencemaran sampah di Sungai Deli yang memiliki sejarah di masa kejayaan Kesultanan Deli.
Ada dua kegiatan yang dilakukan yaitu pertama, deklarasi bersama dalam komitmen "Save Sungai Deli 2023 Bebas Sampah" dengan menangkap sampah menggunakan jaring tangguk dari atas kubus apung di Sungai Deli di kawasan Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan.
Kemudian kedua, melakukan penanaman 2021 pohon produktif di lahan milik Balai Wilayah Sungai Sumatera II yang akan dijadikan Taman Wisata Buah dan lokasi pengolahan sampah yang terjaring dari aliran Sungai Deli.
Amphibi siapkan kubus apung penahan sampah di Sungai Deli
Kamis, 11 Maret 2021 14:20 WIB 1240