Medan (ANTARA) - Organisasi Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Provinsi Sumatera Utara menggelar simulasi kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana yang diikuti 30 relawan.
"Kita memberikan edukasi kepada relawan dan gerakan kerelawanan untuk siap siaga bencana. Sebagai relawan siaga bencana yang memahami bagaimana menangani bencana harus mengedukasi masyarakat agar mereka faham bagaimana cara menyelamatkan diri," kata Staf Program ACT Sumut Sakti Wibowo di Medan, Rabu (16/12).
Dalam kegiatan yang berlangsung di Taman Cadika Medan Johor tersebut para relawan mengikuti berbagai tahapan proses penanganan bencana, mulai dari pengantar tentang water rescue, pengenalan alat, pengoperasian perahu hingga penyelamatan korban.
Melalui kegiatan tersebut, kata dia, diharapkan para peserta memiliki kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana.
"Ke depannya ketika terjadi bencana, diharapkan bisa menyelamatkan diri sendiri dan membantu menolong orang lain. Karena 80 persen ketika bencana itu terjadi yang berhasil menyelamatkan diri adalah orang-orang yang tahu bagaimana menyelamatkan diri sendiri. Hal ini sangat bermanfaat ke depannya demi meminimalisir jumlah korban saat bencana," katanya.