Jakarta (ANTARA) - Serbia lolos dari ancaman degradasi ke Divisi C setelah menghantam Rusia 5-0 pada pertandingan Divisi C Grup 3 UEFA Nations League di Stadion Rajko Mitic, Belgrad, Kamis dini hari WIB lalu.
Hasil itu menempatkan Serbia menghuni posisi ketiga klasemen Divisi C Grup 3 UEFA Nation League dengan koleksi enam poin, jumlah poin yang sama dengan tim juru kunci, namun Serbia unggul head to head.
Rusia dipastikan gagal promosi ke Divisi A UEFA Nation League setelah hanya menempati posisi kedua dengan total delapan poin, demikian catatan laman resmi UEFA.
Serbia membuka keunggulan saat laga memasuki menit kesepuluh. Nemanja Radonjic memotong dari sayap kanan untuk melepaskan tembakan keras kaki kiri guna mengawali penderitaan Rusia.
Baca juga: Swedia terdegradasi dari Divisi A Nation League setelah ditaklukkan Prancis 2-4
Pada menit ke-25 tuan rumah menggandakan keunggulan berkat gol Luka Jovic. Diawali permainan operan cepat, bola dikirimkan ke kotak penalti Rusia untuk disambut tandukan Jovic.
Gawang Rusia kemasukan untuk ketiga kalinya pada menit ke-41 ketika Jovic melepaskan tembakan keras dari tepi kotak penalti dan kiper Rusia Guilherme memantulkan bola ke arah pergerakan Dusan Vlahovic yang leluasa melesakkannya masuk ke gawang.
Jovic mengemas gol keduanya pada menit ke-45+1 setelah berdiri bebas di kotak penalti Rusia sehingga leluasa menanduk bola kiriman Filip Mladenovic.
Mladenovic menyempurnakan pesta gol Serbia pada menit ke-64 setelah menusuk dari sisi kiri untuk kemudian memotong dan melepaskan tembakan berbuah gol terakhir.
Baca juga: Montenegro amankan tiket promosi Divisi C UEFA Nation League setelah tundukkan Siprus 4-0
Pada pertandingan lain, Turki tidak mampu berbuat banyak saat melawat ke Hungaria untuk takluk 0-2 yang sekaligus memastikan mereka degradasi.
Hungaria memastikan promosi ke Divisi A setelah memuncaki klasemen akhir dengan 11 poin. Turki berada pada posisi terakhir dengan enam poin akibat kalah head-to-head dengan Serbia.
Pada pertandingan di Puskas Arena, Budapest, itu, Hungaria membuka keunggulan pada menit ke-57 saat David Siger dengan leluasa menceploskan bola ke gawang yang kosong akibat kesalahan pemain belakang Turki.
Menjelang laga usai, pada menit ke-90+5, mereka menggandakan keunggulan melalui gol Kevin Varga setelah memanfaatkan sepakan dari luar kotak penalti.
UEFA Nation League: Serbia lolos dari ancaman degradasi, Hungaria taklukkan Turki
Kamis, 19 November 2020 8:52 WIB 1193