Binjai (ANTARA) - Polres Binjai bersama Kodim 0203/Langkat bersinergi dalam mengamankan pengundian nomor urut pasangan calon Wali Kota/Wakil Wali Kota yang akan mengikuti Pilkada Kota Binjai Tahun 2020.
Hal itu disampaikan Kapolres Binjai AKBP Ramadhoni Sutardjo SIK, melalui Kasubag Humas AKP Siswanto Ginting, di Binjai, Kamis (24/9).
Baca juga: Universitas Panca Budi berikan alat cuci tangan ke sejumlah sekolah di Langkat
Dimana personel Polres Binjai bersama personel Kodim 0203/Langkat bersinergi untuk melaksanakan pengamanan dalam rangka pengundian nomor urut pasangan calon Wali Kota/Wakil Walikota Binjai tahun 2020 yang dilaksanakan di Pendopo Umar Baki Binjai dengan tetap mematuhi dan berpedoman terhadap protokol kesehatan.
Personel Satlantas Polres Binjai bersama personel Kodim 0203 Langkat memberikan sosialisasi terhadap massa pendukung masing-masing pasangan calon untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.
Sehingga dapat memutus klaster corona virus di Kota Binjai dan massa pendukung dapat memaklumi anjuran dari petugas mengingat saat ini pemerintah akan memberikan sanksi tegas terhadap peserta pemilu yang melakukan pelanggaran terhadap protokol kesehatan.
Setelah dilakukan pengundian nomor urut pasangan calon, maka masing-masing paslon mendapatkan nomor urut sebagai berikut Rahmad Sori Alam Harahap/Usman Jakfar Nomor Urut -1 Lalu, Lisa Andriani Lubis/Sapta Bangun Nomor urut-2, dan Juliadi/Amir Hamzah, Nomor Urut-3.
Polres Binjai dan Kodim Langkat bersinergi amankan pencabutan nomor paslon pilkada
Kamis, 24 September 2020 19:14 WIB 1677