Madina (ANTARA) - Kelompok Peternak Bebek Anak Bangsa di Kelurahan Pasar Maga Kecamatan Lembah Sorik Marapi dapat bantuan dari PT Sorik Marapi Geotermal Power (SMGP). Bantuan yang diberikan tersebut berupa 250 ekor bebek petelur, pakan dan kandang.
"Bantuan ini kita diberikan untuk memberdayakan masyarakat didalam meningkatkan perekonomian," ujar Koordinator Community Development PT SMGP, Muhammad Al Khotib Nasution kepada wartawan, Selasa (04/08).
Baca juga: Penangkaran bawang merah akan dibuat di Desa Lumban Pasir
Baca juga: Sempat lumpuh delapan jam karena longsor, jalan ke Panyabungan Timur kembali bisa dilalui
Khotib berharap melalui bantuan ini nantinya bisa meningkatkan perekonomian warga.
Sementara itu, Ketua Kelompok Peternak Anak Bangsa, Muhammad Safii berterima kasih atas bantuan yang diberikan.
"Alhamdulillah, bebek yang kami terima sudah bertelur. Kami bertekad ternak bebek ini akan terus dikembangkan, sehingga benar-benar membantu perekonomian keluarga," ujarnya.