Simalungun (ANTARA) - Pemkot Pematangsiantar mulai menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak pandemi Corona Virus Disease (COVID-19), Selasa (21/4) di dua kecamatan.
Bantuan kemanusiaan itu diserahkan Wali Kota H Hefriansyah, Wakil Wali Kota Togar Sitorus, dan Pj Sekretaris Daerah Kusdianto secara simbolis kepada para lurah.
Nantinya, paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula pasir, telur, dan kacang hijau dibagikan untuk warga Kecamatan Siantar Barat dan Siantar Sitalasari.
Baca juga: Satu PDP asal Simalungun meninggal di RSUD Pematangsiantar
Baca juga: Perempuan-perempuan hebat di kaki lima pasar tradisional
Kecamatan Siantar Barat sebanyak 1.513 paket sembako dan Siantar Sitalasari sebanyak 1.695 paket.
Wali Kota mengatakan, pembagian paket sembako merupakan bentuk nyata kepedulian Pemkot terhadap warga yang tidak dapat beraktivitas di luar rumah, karena adanya imbauan tetap berada di rumah selama pandemi.
Pemberian paket sembako itu juga merupakan jawaban atas pertanyaan yang dilontarkan sejumlah pekerja informal, seperti mitra ojek online, buruh bangunan, dan warga tidak mampu lainnya.
"Mudah-mudahan dengan dibagikannya sembako ini sedikit mengurangi rasa kesedihan kita di tengah mewabahnya virus Corona, " harapnya.
Pemkot Pematangsiantar salurkan sembako untuk warga terdampak pandemi COVID-19
Selasa, 21 April 2020 17:16 WIB 2253